Sabtu, 28 November 2020

Cara Membuat Gula Aren Cair


Dari nira.

Siapkan nira aren yang bagus. Ph minimal 6,3. Tuang nira ke wajan. Buang buihnya dengan sudip/sutil. Masak nira dengan api sedang dan konstan. Buang lagi buih jika ada. Setelah mendidih, masukkan tumbukan daging buah kemiri 1 butir untuk setiap 10 liter nira.  Terus diaduk perlahan. Setelah nira tampak mengental, uji kandungan gulanya dengan refraktometer B90. Angka minimal 70 brix. Optimal 72 brix. 

Jika kadar gula dimaksud sudah dicapai, turunkan wajan dari tungku. Salin gula cair ke dalam dandang atau wadah lain. Tutupi wadah dengan 2 lapis kain kasa. Biarkan 12 jam. Botolkan gula cair. Simpan di dalam kulkas sampai akan dijual atau dipakai. 

.

Dari gula cetak.

Cara membuat gula aren cair dari gula aren cetak.

Pilih gula aren yg bagus dan asli. Ciri cirinya sdh saya terangkan terdahulu di blog ini.

Hancurkan gula.

Masak dengan api sedang, 1 kg gula dgn 300 cc air bersih yg bening. Buang buih yg timbul jika ada dengan menggunakan sutil/sudip/sendok/erok. 

Masak sambil diaduk pelan sampai brix 72. Tuang gula ke dalam wadah berbahan aluminium/stainless steel/tembikar/keramik/kaca pyrex. Jgn ke wadah wadah berbahan plastik/melamin/timah/kuningan/tembaga.

Tutup dgn 2 lapis kain mori/kasa. 

Biarkan 12 jam pada suhu kamar.

Masukkan ke dalam botol dan tutup rapat. Simpan dalam lemari pendingin (kulkas) sampai akan dikonsumsi/dijual.





SANGAT PENTING : JAGA JARAK TANAM !

Dalam dunia pertanian, jarak tanam yang optimal itu sangatlah penting. Karena, jika kita menanam terlalu rapat, maka tanaman akan menderita,...